Kodim 0702/Purbalingga Gelar Penyuluhan P4GN

 

 




PURBALINGGA - Kodim 0702/Purbalingga menggelar penyuluhan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) kepada Prajurit dan PNS bertempat di Aula Markas Kodim 0702/Purbalingga,(24/06/2024).

Pada kesempatan tersebut Perwira Seksi Personel (Pasi pers) Kodim 0702/Purbalingga Kapten Cba Sutarmo menyampaikan, jika penyuluhan P4GN kepada Prajurit dan PNS disatuan, merupakan salah satu langkah internal dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika dan obat atau bahan berbahaya atau Narkoba.

"Narkoba sangat merugikan, diharapkan para Prajurit dan PNS jangan sampai terjerat dengan Narkoba, karena apabila terjerat narkoba akan berdampak negatif bagi diri sendiri maupun keluarga", tegasnya.

Selanjutnya Kapten Cba Sutarmo berharap kepada Prajurit dan PNS agar mengikuti penyuluhan sebagai bekal pengetahuan tentang narkotika dan obat atau bahan berbahaya, sehingga peserta sosialisasi ini nantinya dapat menjadi duta P4GN bagi dirinya, keluarga, lingkungan serta masyarakat.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Koramil 13/Rembang Jadi Irup Di MI Muhamadiyah Bodas

Pemdes Sokanegara Salurkan BLT-DD Bulan Juli 2024

Serbuan Teritorial Kodim 0702/Purbalingga