Lestarikan Negeri dengan Penghijauan
PURBALINGGA - Sebagai puncak acara Asean Ministerial Meeting on Transnational Crime (AMMTC) ke-17 yang diselenggarakan di Labuan bajo, Manggarai barat, Nusa Tenggara Timur dan sekaligus dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, dengan mengambil tema "Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini" di Purbalingga secara serentak juga turut dilaksanakan kegiatan penanaman pohon yang dalam pelaksanaanya turut dilaksanakan bersinergi bersama TNI-Polri, pemerintah daerah, masyarakat dan komponen bangsa lainnya di wilayah Kabupaten Purbalingga.
Dalam kegiatan ini, Dandim 0702/Purbalingga Letkol Infanteri Dipo Sabungan Lumban Gaol turut hadir dan ikut melaksanakan penanaman pohon secara simbolis yang diikuti Forkopimda Kabupaten Purbalingga bersama masyarakat dan komponen bangsa lainnya di wilayah Kelurahan Kalikabong, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, Rabu, (23/8/2023).
Menurut Kapolres Purbalingga, AKBP Hendra Irawan, penanaman pohon yang dilaksanakan secara serentak ini bertujuan untuk menciptakan udara yang bersih karena saat ini seperti diketahui bersama jika kualitas udara di beberapa provinsi di Indonesia kondisinya menurun jauh sehingga perlu dilaksanakan penanaman pohon.
"Perlunya penanaman pohon karena kita ketahui bersama kualitas udara di beberapa provinsi menurun sebagai akibat adanya kebakaran hutan maupun dampak lainnya," terangnya menjelaskan.
Sementara itu di tempat yang sama Dandim 0702/Purbalingga juga turut menambahkan jika perlunya penghijauan atau tanam pohon dilaksanakan.
"Bumi harus kita jaga kelestariannya, salah satunya melalui penghijauan karena bumi bukan warisan nenek moyang kita, melainkan titipan anak cucu kita,'' tandasnya. (SF)
Komentar
Posting Komentar