Dandim 0702/Purbalingga Hadiri Upacara Pengukuhan Paskibraka
PURBALINGGA – Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol menghadiri Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) Kabupaten Purbalingga.
Kegiatan tersebut berlangsung di Pendopo Dipokusumo Kabupaten Purbalingga, Selasa malam (15/8/2023).
Upacara pengukuhan sekaligus pengambilan sumpah dan janji oleh Kapolres Purbalingga AKBP Hendra Irawan disaksikan langsung oleh Dandim 0702/Purbalingga beserta jajaran Forkopimda Purbalingga.
Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Purbalingga Herni Sulasti turut menuturkan, kami mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Purbalingga memberi apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kesbangpol dan semua pihak yang turut berpartisipasi dalam mendukung serta melatih Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Purbalingga.
"Pada malam hari ini kita bersama - sama melaksanakan Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Purbalingga Tahun 2023," tuturnya.
Selanjutnya Sekretaris Daerah Kabupaten Purbalingga Herni memberikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.
"Selamat bertugas, kalian adalah orang-orang terpilih, untuk itu laksanakan tugas dan tanggung jawab yang telah dipercayakan kepada adik-adik sekalian," pungkasnya.
Sementara Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol berharap, semoga para siswa yang terpilih sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, sehingga kegiatan upacara di Hari Ulang Tahun Ke- 78 Kemerdekaan Republik Indonesia berjalan dengan baik.
"Semoga para adik-adik semua dapat mengemban tugasnya dengan baik serta
dalam pelaksanaannya nanti dapat terlaksana secara lancar dan sukses," harap Dandim Purbalingga. (Mk)
Komentar
Posting Komentar