Tetap Terapkan Prokes, Satgas TMMD Plester Dinding RTLH

 




PURBALINGGA - Penggarapan sasaran nonfisik TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0702/Purbalingga, salah satunya melalui rehap Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) hampir finish.


RTLH Program TNI Manunggal Membangun Desa   (TMMD) di Desa Tanalum, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga merehap dua unit rumah milik warga, Minggu (29/05/2022).


Menurut Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0702 Purbalingga Kapten Arm Wahyu Seno mengungkapkan, jika dalam pengerjaan rehap Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), hampir mencapai 100%, kali ini sudah masuk tahap pemplesteran dinding rumah.


''Pengerjaan fisik di dua unit RTLH milik Hartono (43) begitu juga milik Tasno (50) hampir selesai dan memasuki tahap finishing,'' ungkap Pasiter.


Sementara Serda Yatin Subagyo selaku Personil Satgas TMMD tergabung tim rehap rumah menjelaskan, jika saat ini pengerjaan sudah masuk tahap pemplesteran dinding rumah, kemudian penghalusan kemudian dilanjutkan pengecatan.


'' Berkat kekompakan warga setiap hari bantu Satgas TMMD, maka pengerjaan RTLH dapat selesai tepat sesuai waktu yang sudah ditentukan,'' jelas Serda Yatin Subagyo. (Mk)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Koramil 13/Rembang Jadi Irup Di MI Muhamadiyah Bodas

Pemdes Sokanegara Salurkan BLT-DD Bulan Juli 2024

Serbuan Teritorial Kodim 0702/Purbalingga