Sesuai Prokes, Satgas TMMD Bersama Warga Pasang Gorong-Gorong
PURBALINGGA – Demi kelancaran drainase air pada bagian parit jalan, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) bersama warga melakukan pemasangan gorong-gorong di lokasi sasaran fisik di Desa Tanalum, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga, Rabu (25/5/2022).
Perwira Seksi Teritorial Kodim 0702/Purbalingga Kapten Arm Wahyu Seno menjelaskan, pembangunan fisik di TMMD ini bukan hanya pembangunan jalan saja, namun ada pengerjaan lainnya yang tidak kalah penting yakni pemasangan gorong-gorong, yang di pasang sebagai kelancaran pada saluran drainase air.
“ Pemasangan gorong-gorong selain sebagai kelancaran saluran air juga sebagai penguat badan jalan, jika terjadi hujan tidak genangi badan jalan dan langsung terbuang melalui saluran tersebut,” jelasnya.
Selain itu pihaknya juga menambahkan, bahwa tidak hanya Satgas TMMD dan Warga saja, namun pengerjaan pemasangan gorong-gorong dibantu dengan menggunakan alat berat berupa Bego Excavator untuk membantu memudahkan dalam pengerjaannya, mengingat medan yang cukup sulit.
Sementara itu salah satu personil Satgas TMMD Serka Eko Abdul AR mengungkapkan, pemasangan gorong-gorong di bagian badan jalan sangat penting, mengingat lokasi tersebut curah hujannya cukup tinggi guna menghindari atau mencegah terjadinya genangan air di bagian badan jalan.
“ Karena pingin jalannya awet, semangat warga juga terlihat saat bersama TNI bersatu padu memasang gorong-gorong dengan menggunakan teknik yang matang,’’ ungkapnya.
Serka Eko Abdul AR juga menambahkan, mengingat situasi masih pandemi, selama melaksanakan kegiatan dilokasi TMMD tetap menerapkan protokol kesehatan, guna menghindari terjadinya penyebaran Covid-19. (Mk)
Komentar
Posting Komentar