Petugas Gabungan Tingkat Kabupaten, Gelar Operasi Yustisi

 

                    Mungkin gambar satu orang atau lebih, orang berdiri dan jalan
PURBALINGGA—Petuggas gabungan tingkat Kabupaten Purbalingga melaksanakan Operasi Yustisi Terpadu dan penggunaan masker serta sosialisasi protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Kegiatan bertempat di Alun-alun Purbalingga Jl. Jenderal Sudirman, Kelurahan Purbalingga Lor, Kecanatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, (29/04/2021).
 
Salah satu anggota Kodim 0702/Purbalingga mengatakan tujuan kegiatan ini adalah untuk menertibkan dan menegakan protokol kesehatan kepada warga yang melintas di jalan tersebut, karena Pandemi Covid-19 masih belum selesai.
 
Petugas gabungan juga mengimbau kepada warga untuk mematuhi Prokes dengan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan debngan sabun, hal itu dilaksanakan dengan tujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Purbalingga.
 
(Pendim 0702/purbalingga)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Koramil 13/Rembang Jadi Irup Di MI Muhamadiyah Bodas

Pemdes Sokanegara Salurkan BLT-DD Bulan Juli 2024

Serbuan Teritorial Kodim 0702/Purbalingga