Dandim Purbalingga Turut Hadiri Doa Bersama Virtual

 

 



PURBALINGGA – Dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke-190, sukses Pilkada damai serta menyambut tahun baru 2021, Pemerintah Daerah Kabupaten Purbalingga menggelar doa bersama yang dilaksanakan secara virtual dengan dihadiri oleh Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, Forkopimda termasuk hadir Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Decky Zulhas, S.H., M.Han, tokoh agama serta undangan lainnya di Pendopo Dipokusumo Kabupaten Purbalingga, (30/12/2020).

Doa bersama ini diantaranya disiarkan melalui channel youtube Dinkominfo Kabupaten Purbalingga dengan diikuti oleh dinas/instansi, kecamatan maupun kelompok masyarakat yang ada di Kabupaten Purbalingga secara terbatas dan sesuai protokol kesehatan dalam mengikutinya.

Menurut Bupati Tiwi, kegiatan doa bersama ini sebagai ungkapan rasa syukur, Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke-190, suksesnya gelaran Pilkada serentak, Natal serta menyambut tahun baru 2021.

“Pilkada sukses terselenggara, hal ini indikatornya dari partisipasi masyarakat sebesar 73,26 % dan merupakan yang tertinggi di Provinsi Jawa Tengah, kini saatnya kita merajut kembali persatuan dan kesatuan guyub rukun bebarengan membangun Purbalingga.
Tanggal 18 Desember 2020 merupakan hari lahir Kabupaten Purbalingga ke-190, perayaannya berbeda dari tahun sebelumnya karena masih dalam situasi pandemi namun tetap bermakna karena capaian pembangunan yang sudah diraih seperti diantaranya pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman yang targetnya di 2021 selesai.
Hajat berikutnya yaitu perayaan Natal umat Kristiani yang berlangsung aman dan damai meski dilaksanakan berbeda dengan tahun sebelumnya yaitu adanya pembatasan kegiatan dan dilaksanakan sesuai protokol kesehatan," ungkapnya.

“Selebrasi perayaan malam pergantian tahun sesuai maklumat Kapolri juga dilarang pelaksanaannya hal ini juga sesuai dengan kebijakan penanganan Covid-19, Pemkab bersama dengan TNI, Polri, Dinas Perhubungan, Satpol PP dan unsur pengamanan lainnya akan menutup sejumlah fasilitas umum seperti Alun-alun, GOR Goentoer Darjono, Taman Usman Janatin mulai pukul 17.00 WIB, masyarakat dilarang berkerumun, berkumpul atau menggelar selebrasi lainnya yang dapat mengundang kerumunan masa untuk mencegah penyebaran Covid-19,” tambah Tiwi.

(Satria Ferry_Pendim 0702/Purbalingga)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Koramil 13/Rembang Jadi Irup Di MI Muhamadiyah Bodas

Pemdes Sokanegara Salurkan BLT-DD Bulan Juli 2024

Serbuan Teritorial Kodim 0702/Purbalingga