Peduli Kesehatan Warga, Danposramil Dampingi Pembinaan Kader Posyandu Tentang ISPA
PURBALINGGA--Danposramil Padamara dan
Forkopimcam Padamara menghadiri acara pembukaan Pembinaan kader Posyandu. Acara
ini diselenggarakan dalam rangka sosialisasi ISPA dan adaptasi kebiasaan baru
dalam pelaksanaan Posyandu dimasa pandemi Covid-19. Acara dilaksanakan di Aula
Kecamatan Padamara (20/07/2020).
Penyakit ISPA adalah infeksi saluran
pernafasan yang umumnya disebabkan oleh serangan langsung ke saluran
pernafasan bagian atas melalui mata, mulut dan hidung. Penyebab penyakit
ISPA adalah virus rhinovirus dan coronavirus yang sangat mudah menular.
Penyakit ini bisa menyerang siapa saja terutama anak-anak dan orang lanjut
usia.
Kegiatan sosialisasi diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan
kader Posyandu. Dengan begitu pelaksanaan pelayanan publik yang berkaitan
dengan tugas dan fungsi kader Posyandu di desa-desa wilayah Kecamatan Padamara
dapat semakin lancar dan terarah.
Dalam kesempatan itu Camat Padamara Suparno,
S.Sos menyampaikan beberapa hal penting, salah satu diantaranya adalah agar
seluruh peserta sosialisasi ISPA
nantinya benar-benar mampu mengaplikasikan hasil sosialisasi dan
pembinaan dalam pelaksanaan kegiatan
Posyandu selama pandemi Covid-19 ini.
"Sosialisasi ini penting dilakukan agar
warga Kecamatan Padamara lebih memahami tentang ISPA. Kami berharap apa
yang didapatkan pada sosialisasi hari
ini dapat ditularkan oleh Kader Posyandu kepada masyarakat di wilayahnya,"
ujarnya.
Di tempat yang sama Danposramil Padamara Peltu
Ragil menyampaikan," kami akan mendukung sepenuhnya kegiatan seperti ini,
karena sangat berguna dan bermanfaat
bagi warga."
(Pendim 0702/Purbalingga)
Komentar
Posting Komentar