Babinsa Koramil 05/Bukateja Bantu Bedah Rumah Tidak Layak Huni
PURBALINGGA
– Sersan Kepala Eko Sarjono bersama, anggota Koramil 05/Bukateja melaksanakan
karya bhakti membantu pembuatan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Sayidi yang
berdomisili Kadus 2 Rt.13 Rw.06 Desa Majasem Kec. Bukateja Minggu (27/1).
Bapak
Sayidi (65) merupakan warga miskin dengan status Duda dua anak dan merupakan
warga yang tidak mampu ini mendapat bantuan dana dari Pemerintah Daerah Kab. Purbalingga melalui
Dinas Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (Bapermades) sebesar Rp. 10.000.000,
ptong pajak (Pph).
Tentunya
dana sebesar itu tidaklah cukup untuk membuat rumah,hanya untuk membeli
material, oleh karena itu dari pihak desa berinisiatif membantu tenaga tukang,
dan untuk tenaga pembantu dari warga sekitar yang digilir secara bergantian,
kata Darso selaku Kepala Dusun 2 ini.
Darso
juga mengucapkan banyak terimaksih kepada babinsa yang telah peduli dan rela
meluangkan waktunya guna membantu perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) ini,
karena dengan kehadiran babinsa warga menjadi tambah semangat dalam bekerja.
Di
sela-sela kesibukan, Serka Eko sarjana mengatakan, ”Bantuan ini diharapkan
dapat meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan warga, semoga dapat memberi
manfaat lebih bagi penghuni, dan dengan kegiatan gotong royong ini akan memupuk
rasa persatuan dan persaudaraan di lingkungan masyarakat desa,” harapan Babinsa
jangan ada penurunan minat masyarakat untuk saling kerjasama dan saling
membantu sekelilingnya.”.
Dia
menambahkan, renovasi RTLH merupakan momentum yang sangat penting bagi TNI
karena dalam kegiatan ini TNI memiliki ruang berkomunikasi sosial dengan
masyarakat. Karena itu, akan terbangun soliditas yang baik antara TNI dengan
Rakyat. “Hal ini dapat terlaksana berkat kerjasama unsur Forkopimcam dalam
rangka membantu masyarakat,” Katanya. (cc.red)
Komentar
Posting Komentar