Kodim 0702/Purbalingga Peringati Hari Ibu Dengan Upacara Bendera




PURBALINGGA. peringatan Hari Ibu ke-90 tahun 2018 di lakukan Kodim 0702/Purbalingga dengan melaksanakan Upacara bendera yang bertempat di lapangan Upacara Makodim 0702/Purbalingga Jl S. Paraman, selaku Ispektur Upacara Kepala Staf Kodim 0702/Purbalingga Mayor Inf Saeriji dan bertindak selaku Komandan upacara di jabat Danramil 08/Bobotsari Kapten Inf Mindoko yang di ikuti oleh seluruh anggota Militer dan PNS Kodim 0702/Purbalingga. (22/12)

Upacara ke 90 hari ibu ini diperingati Kodim 0702/Purbalingga sebagai bentuk apresiasi dalam rangka mengenang jasa wanita Indonesia dalam perjuangannya dalam sejarah kemerdekaan Republik Indonesia dengan mensejajarkan hak-hak kaum perempuan bersama hak-hak kaum pria.

Peringatan hari Ibu ke – 90 hendaknya dapat dijadikan momentum untuk terus berupaya meningkatkan peran serta dan partisipasi aktif kaum perempuan dalam pelaksanaan pembangunan.

dan pada peringatan hari ibu ini pula diharapkan para ibu bisa menjadi contoh tauladan bagi keluarganya dan masyarakat, serta menjadi pribadi yang kuat selalu mendukung kinerja suami dan mendukung kemajuan Perekonomian, serta kesejahteraan Negara.

Ibu adalah lambang syurga yang terlihat di dunia, seorang ibu memang sangat luas, kehadirannya penuh arti dan ketika kita sedang terpisah pun maka ibu adalah orang yang paling kita rindukan. Semasa kita kecil pun lebih banyak menyebut nama ibu dari pada nama ayah. Ketika kita baru bermain terus pulang ke rumah, maka ibu lah orang pertama yang kita tanyakan. (cc.red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Koramil 13/Rembang Jadi Irup Di MI Muhamadiyah Bodas

Pemdes Sokanegara Salurkan BLT-DD Bulan Juli 2024

Serbuan Teritorial Kodim 0702/Purbalingga