Hujan Lebat Akibatkan Bahu Jalan Longsor di Dusun Mlayang Sidareja
PURBALINGGA- Kabupaten Purbalingga dan beberapa daerah lainnya saat ini sudah mengalami musim penghujan dengan rata-rata setiap harinya sebagian besar wilayah diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Bagi sebagian orang khususnya seperti petani, hujan merupakan berkah karena tanaman dapat menjadi tumbuh subur, namun dibalik semua itu kita juga harus waspada akan kemungkinan bencana yang dapat diakibatkan oleh hujan tersebut mengingat wilayah Kabupaten Purbalingga tergolong daerah dengan tipologi rawan bencana seperti longsor, banjir maupun angin puting beliung. Hujan deras yang mengguyur salah satu wilayah di Kabupaten Purbalingga yaitu di wilayah Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga menyebabkan ruas jalan di Desa Sidareja amblas. Peristiwa tersebut diketahui oleh warga sekitar pukul 01.00 WIB, Senin, (26/10/2020). Seperti yang dilaporkan oleh Babinsa Koramil 02/Kaligondang untuk Desa Sidareja Serda Agus Hendri kepada Tim liputan Pendim 070